![]() |
Kantor Desa Rengasdengklok Selatan |
Lensanews (Karawang) - Ketua Karang Taruna desa
Rengasdengklok Selatan, Topan Sopian menyebut pihaknya akan mempolisikan
pihak-pihak yang melakukan ancaman dan intimidasi kepada Kepala Desa
Rengasdengklok Selatan, Darim.
"Kami akan buat laporan polisi ke Polsek Rengasdengklok
terkait perkataan bernada ancaman yang menekan dan mengintimidasi kades Darim
beberapa waktu lalu," Tegasnya saat ditemui Media, Rabu (14/08/2019) di
kediamannya.
Dikatakannya, dirinya baru mendengar adanya ancaman tersebut
dari laporan sejumlah pengurus karang taruna ditingkat desa, dirinya tidak akan
ragu dan segan untuk menyeret terduga pelaku pengancaman ke ranah hukum.
"Ada pihak tertentu yang kami curigai melakukan ancaman
pada Kades untuk meraup kepentingan atau keuntungan pribadi, kita sedang mencari
saksi saksinya lebih dulu," Jelasnya.
![]() |
Sopian |
Menurutnya, ujaran atau perkataan dari pihak tertentu yang
bernada ancaman pada Kades Rengasdengklok Selatan mulai memicu keresahan,
dirinya beserta sejumlah pengurus Karang Taruna di tingkat desa mengaku tidak
akan tinggal diam.
"Kali ini, kami dan kawan-kawan Karang Taruna Desa
Rengasdengklok Selatan bersama tim advokat tidak akan pandang bulu, karena
menyangkut hati nurani," Ujarnya.
"Siapapun ketika pemimpin pemerintah desa dan
pemerintah Kecamatan Rengasdengklok diancam tanpa alasan yang jelas, bahkan
dicurigai ancaman tersebut hanya untuk kepentingan pribadi, kita akan
lawan," Tegasnya.
Sementara itu, Kepala Desa Rengasdengklok Selatan, Darim,
enggan membeberkan secara rinci terkait ancaman yang dialaminya termasuk hal
apa dan siapa saja pihak-pihak yang melakukannya, hal tersebut dikhawatirkan
akan berdampak luas dan berdampak pada dirinya.
"Sebagai kepala desa sudah menjadi resiko pekerjaan, seperti
pada saat melakukan penertiban pedagang kaki lima (PKL) diwilayahnya mendapat
penolakan, termasuk hal-hal lainnya, itu semua sudah menjadi tugas dan
tanggungjawab saya," Pungkasnya.
(Gie)