![]() |
Bupati Karawang Lantik Acep Jamhuri Menjadi Sekda Kab. Karawang |
Lensanews (Karawang) - Setelah mengikuti serangkaian tahapan terbuka,
akhirnya Drs Acep Jamhuri, M.Si dipilih dan sekaligus dilantik sebagai
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Karawang, acara pelantikan di pimpin
langsung oleh Bupati Karawang di Plaza Pemda Karawang, Jumat (05/06/2019).
Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana dalam sambutannya mengatakan,
setiap para penjabat yang berada di lingkup Pemda Karawang harus sigap dan
siaga untuk melayani masyarakat, dan meminta agar tidak mematikan Heandphone di
malam hari, agar tidak terjadi hambatan jika ada perintah dan tugas darinya
yang bisa dilakukan kapan saja, tanpa mengenal waktu.
"Salah satu bentuk uji kesigapan saya lakukan malam tadi, pajabat
yang dilantik hari ini saya hubungi Kamis malam hingga Jumat dini hari,"
Ujarnya.
Masyarakat sekarang bisa menilai, pihaknya akan terus berupaya untuk bekerja
bersama-sama, agar hasilnya sesuai dengan harapan mayarakat Karawang.
“Mayarakat bisa menilai, kalau kita bekerja sebagai team work, harus
bersama-sama untuk mewujudkan harapan masyarakat,” Tambahnya.
Sebelumnya, Drs. Acep Jamhuri, M.Si menjabat Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan
Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Kabupaten Karawang.
Drs. Acep Jamhuri, M.Si salah satu calon Sekda yang telah mengikuti
seleksi terbuka dari delapan peserta, di antaranya Yudi Yudiawan sebagai
Kadisdukcatpil Karawang, Acep Jamhuri sebagai Kadis PUPR Karawang, Ahmad Suroto
sebagai Kadisnaker Karawang, Agus Mulyana sebagai Sekertaris DPRD Kabupaten
Karawang, Hanafi Chaniago sebagai Kadis Pertanian Karawang, Dedi Ahdiat sebagai
Kepala DPMPTSP Karawang, Sugandi sebagai Widyaiswara Pemkab Sukabumi, dan
Wahyudijaya sebagai Bakesbangpol Garut.
(Din)